Yuk-Simak Cara Untuk Menjaga Kemaluan Wanita Tetap Kencang dan Awet Muda

Yuk-Simak Cara Untuk Menjaga Kemaluan Wanita Tetap Kencang dan Awet Muda
Di Posting Oleh : Qanita Aqilah
Kategori : Cara Untuk Menjaga kemaluan Wanita Tetap Kencang dan Awet Muda Kesehatan Kesehatan Wanita Membuat Vagina Kencang Dan Awet Muda Tips Vagina Tetap Kencang

Ternyata begini cara untuk menjaga kemaluan wanita tetap kencang dan awet muda.


Menjaga organ intim merupakan hal penting yang harus dilakukan bagi setiap wanita. Karena dalam hubungan rumah tangga, melakukan hubungan seksual merupakan salah satu elemen penting agar keharmonisan rumah tangga terjaga.


Oleh sebab itu seiring bertambahnya usia, bukan hanya kulit wajah yang akan mengalami penuaan, ternyata kondisi vagina pun akan mengalami penuaan. Hal ini terjadi karena pengurangan lapisan lemak di labia bagian luar. Kemudian diikuti juga dengan perubahan di dalam vagina.

"Proses penuaan di area vagina sudah dimulai sejak wanita memasuki usia 20-an. Biasanya sudah akan terjadi pengurangan lapisan lemak di labia bagian luar. Kemudian diikuti juga dengan perbuahan di dalam vagina. Ketika menjelang masa menopause, garis-garis di 'miss V' akan menipis, tekanan darah naik, dan otot di pelvis akan melemah," ungkap Karen Boyle, MD, pakar kesehatan seksual.

Lalu bagaimana cara menjaga vagina tetap kencang dan awet muda? Yuk-simak tips berikut bagaimana membuat vagina kencang dan awet muda yang bisa kamu ikuti.


1. Bersihkan Vagina Kamu Dengan Benar

Saat membersihkan vagina, hal-hal yang harus kamu perhatikan adalah membasuh secara teratur bagian vulva (bibir vagina) dengan perlahan dan hati-hati. Gunakan air bersih dicampur dengan sabun yang lembut setiap habis buang air kecil maupun buang air besar.

Perlakuan ini berfungsi agar vagina bebas dari bekas keringat dan bakteri yang ada di sekitar bibir vagina. Tidak perlu menggosok daerah vagina kamu dengan keras, cukup secara lembut saja. 

Menggosok vagina secara berlebihan akan mengakibatkan iritasi pada vagina, dan membuatnya kering sehingga area vagina tidak kencang lagi.

2. Hindari Bersepeda Jarak Jauh



Bagi kamu yang memiliki hobby bersepada sebaiknya berhati-hati. Adapun gesekan dan gerakan yang konstan dalam waktu lama di area pangkal paha bisa menarik dan membuat "miss V" menjadi elastis dan longgar. Sebaiknya, pilihlah jenis olahraga lain, atau cukuplah bersepeda dengan jarak yang dekat saja.

3. Aktif secara Seksual

Perlu kamu ketahui bahwa berhubungan intim sangat diperlukan oleh vagina untuk mendapatkan stimulasi,  serta meningkatkan aliran darah menuju area "miss V". Selanjutnya otot-otot di sekitarnya pasti akan berubah, dan aliran darah sangat penting untuk lubrikasi dan orgasme yang maksimal.

Sayangnya, hubungan intim kerap tak dilakukan bahkan hilang seiring pertambahan usia. Tahukah kamu bahwa sperma dari pasangan akan memberikan efek anti-aging yang dahsyat bagi tubuh dan wajah kamu.


4. Hindari Pola Diet Yoyo


Tips vagina tetap kencang selanjutnya adalah hindari pola “diet yoyo”. Seperti namanya, melakukan pola “diet yoyo” seperti yoyo yang membuat berat badan naik turun akan menyebabkan area vagina juga mengendur. Jadi saat menjalani pola diet yoyo ini, kamu mengalami penurunan berat badan yang banyak secara tiba-tiba, maka semua bagian tubuh akan kehilangan lemak termasuk daerah vagina. 

Dan apabila kamu memiliki badan yang sangat kurus, maka daerah vagina biasanya akan lebih cepat menua dan mudah mengendur karena lapisan lemak sangat tipis.

Oleh karena itu diet-lah secara konsisten serta menjaga berat badan tetap ideal, seimbang dan sehat.

5. Rajin Senam Kegel


Apa itu senam Kegel? Senam kegel adalah salah satu senam yang dilakukan agar vagina tetap kencang sesuai yang kamu idamkan. Maka jika kamu melakukan senam kegel dengan benar dan rutin, maka hal tersebut akan sangat bermanfaat untuk kekencangan vagina kamu.

Bagaimana caranya? Pertama-tama sebaiknya kosongkan kandung kemih terlebih dahulu agar otot dasar panggul lebih leluasa melakukan tugasnya. Selanjutnya kontraksikan otot dasar panggul di bagian pelvis selama 5 detik, kemudian lepaskan lalu istirahatlah. Kamu dapat mengulangi hal ini sebanyak 100 kali dan lakukan 3x dalam sehari. Agar konsentrasi lebih terpusat pada otot dasar panggul, maka gunakan matras dan berbaringlah dengan nyaman.

Gerakan-gerakan bermanfaat lainnya selain senam kegel untuk menjaga vagina tetap kencang dan awet muda.

Selain melakukan senam kegel, tips sederhana untuk membuat vagina akan lebih kencang dan awet muda bisa kamu dapatkan dengan melakukan gerakan-gerakan seperti berikut:


1. Tips vagina tetap kencang dengan melakukan gerakan Standing Hip Abduction.


Sasarannya adalah otot vagina, bokong dan paha dalam. Ikuti panduan berikut:

  • Posisi sempurna dan buka kaki selebar bahu.
  • Letakkan tangan di pinggang, seimbangkan tubuh.
  • Selanjutnya angkat satu kaki ke samping hingga kaki terbuka lebar namun tetap lurus.
  • Tahan posisi ini selama 4 detik kemudian kembali ke posisi semula.
  • Lakukan gerakan ini pada kaki yang lain secara bergantian masing-masing 5x.

2. Tips vagina tetap kencang dengan melakukan gerakan Kickback Leg Curl


Tujuannya untuk mengencangkan otot bokong, vagina dan paha dalam. Ikuti panduan berikut:
  • Ambil posisi seperti merangkak dengan pandangan lurus ke depan.
  • Tarik satu kaki ke atas dan tekuk kembali.
  • Biarkan posisi kaki seperti melayang.
  • Kemudian tahan posisi tersebut selama beberapa detik sehingga otot bokong, vagina dan paha dalam terasa tertarik.
  • Lakukan gerakan yang sama pada kaki yang berbeda.

3. Tips vagina tetap kencang dengan melakukan gerakan Stability Ball Reverse Curl.


Sebaiknya gunakan media berupa bola karet. Ikuti panduan berikut:
  • Ambil posisi dengan badan tidur terlentang dan kaki dibuka selebar bahu.
  • Ambil bola dan jepit di antara kedua kaki.
  • Selanjutnya angkat kedua kaki ke arah perut dengan posisi ditekuk.
  • Kemudian luruskan kaki dan tahan bola selama beberapa detik dengan posisi kaki melayang.

4. Tips vagina tetap kencang dengan melakukan gerakan Side Lying Hip Abduction


Gunanya untuk mengencangkan otot vagina, perut samping dan paha dalam. Ikuti panduan berikut:
  • Ambil posisi dengan memiringkan tubuh dan salah satu lengan ditekuk hingga siku menjadi tumpuan.
  • Selanjutnya angkat badan dengan bantuan lengan yang lainnya.
  • Biarkan tubuh dalam posisi melayangkemudian angkat kaki kamu.
Selain cara-cara diatas untuk menjaga vagina tetap awet muda dan kencang, kamu juga harus mengetahui hal-hal berbahaya bagi vaginamu yang harus kamu hindari.

Semoga artikel " Yuk-Simak Cara Untuk Menjaga Kemaluan Wanita Tetap Kencang dan Awet Muda " ini bermanfaat buat kita semua, sampai bertemu lagi di postingan lainnya.